#132 : Kuucap Khitbahku di Rumahmu

45 2 0
                                    

Saat ini kau mengizinkanku pergi
Untuk menyempurnakan pengembaraanku
Memperbanyak pengalamanku
Menikmati masa mudaku
Membebaskan langkah-langkah dengan semangat pantang menyerah
Memperbanyak ibadah kepada sang maha pemurah
Bersyukur dan menengadah
Tanda aku adalah manusia yang lemah
Menyanggupimu untuk menunggu dan melepasku dengan Bismillah
Kubalas dengan Lahaula Wala Quwwata Ila Billah
Kita saling menyebut nama di antara azan dan iqomah
Tiadakah yang lebih indah dari rintik-rintik hujan keharuan yang basah di pipi?
Jangan khawatir, calon istriku.
Aku akan senantiasa mengingatmu di setiap perjalananku
Karena ambisimu dan ambisiku untuk saling bersama sangatlah besar
Tenanglah
Sebentar lagi, rindu-rindumu yang menggebu itu akan kupadamkan
Bila aku tiada di sisimu nanti
Tadahlah tangan pada Allah Taala berharap aku akan baik-baik saja
Dan akhirnya akan tiba saatnya aku akan menghibah seluruh waktu untuk mencintaimu
Mengarungi bahtera rumah tangga serta kau akan berdiri di belakangku sebagai makmumku

RenjanaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang