Pagi-pagi sekali sekitar jam tujuh warung tenda sudah dipenuhi dengan semua pasukan Salvatra yang akan menyerang SMA Cassablanca untuk membalas dendam mereka. Salvatra tidak terima Yoga, sebagai anggota inti Salvatra dijebak dan di pukuli. Kemarin setelah pulang sekolah mereka berkumpul di warda, untuk menentukan strategi penyerangan. Mereka memilih untuk langsung mendatangi sekolah SMA Cassablanca tanpa bermain belakang seperti yang dilakukan geng Chicago pada anggota inti Salvatra.
Hari ini pasukan Salvatra kita-kira empat puluh orang ikut menyerang. Anak kelas sepuluh hanya beberapa yang ikut, itupun dipilih oleh Elang. Hari ini pun mereka tidak masuk sekolah. Warung tenda sudah dipenuhi puluhan motor anggota Salvatra. Yoga ikut menyerang tetapi ia diboncengi Arseno menggunakan motor milik Arseno yang ia dapati dari hasil taruhan dengan Sean. Punggung semua anggota Salvatra sudah mengenakan jaket parasut berwarna hitam, jaket dengan tulisan SALVATRA. Jaket kebanggaan mereka. Untuk mempersiapkan diri, mereka merokok dan mempersiapkan tenaga untuk menyerang SMA Cassablanca.
"Lama banget sih. Gue udah enggak sabar mau hancurin Chicago."
"Gaya apa sih, Ren. Bayar aja dulu utang lo sama Uda." Celetuk Aryan.
"Eh jangan diingetin kek, Yan." Bisik Reno dengan mengapit leher Aryan.
"Lempar rokok, Goy." Yoga melemparkan rokoknya pada Arseno yang cukup jauh dari dirinya.
Arseno mengeluarkan rokok malboro putih milik Yoga dan memasukkannya kedalam mulutnya kemudian ia membakar ujung rokoknya.
"Ceng, cewek lo dateng."
Suara Elang membuatnya memutar tubuhnya kebelakang dan terlihat adanya Adira sedang berdiri didepan warung tenda. Arseno berdiri dan menghampiri Adira.
"Kenapa?" Tanya Arseno datar.
Adira menarik jaketnya agar menjauh dari warung tenda. Dirasa sudah aman, Adira memeluk pinggang Arseno.
"Lo mau tawuran?" Tanya Adira dengan nada khawatir.
"Iya." Jawab Arseno tanpa beban.
"Bisa enggak usah tawuran?"
"Enggak."
"Lo kenapa jadi cuekin gue sih?" Kesal Adira.
KAMU SEDANG MEMBACA
GENG SALVATRA [Vis. SEVENTEEN] [TERBIT]
Teen FictionAlasan pelangi memiliki 7 warna karena mewakili 7 anggota Salvatra. Setiap anggota mewakili satu warna pelangi. Begitu pun hidup mereka yang memiliki warna tersendiri. Pernahkah kalian merasa--- Tidak dapat melihat? Kekerasan? Di buang? Tak seda...