Iblis raksasa itu dilalap api, bersinar seperti mercusuar terang di kegelapan malam yang mencekam. Baju zirahnya yang mengilap menyala dengan pantulan cahaya, memancar ke segala arah. Tetesan minyak yang terbakar jatuh ke tanah, berkobar saat mengenai pasir pucat.
Sesaat, waktu seakan berhenti. Sunny menatap cahaya api yang menyala-nyala, matanya terbelalak, hampir tidak percaya bahwa mereka benar-benar telah melakukan kegilaan ini. Nephis membeku di sampingnya, tangannya masih terentang setelah lemparan itu. Tapi mereka benar-benar melakukannya, mereka berhasil. Sunny tidak pernah mempertimbangkan untuk menghadapi Carapace Demon dalam pertarungan yang jujur... jika pertarungan antara mesin pembunuh raksasa dan tiga manusia tak bersaya bisa di sebut jujur. Namun, kekuatan mereka yang terbatas tidak berarti mereka tidak bisa membunuh makhluk jahat itu. Mereka hanya harus pintar dalam melakukannya. Misalnya, mereka dapat menemukan sesuatu yang lebih kuat untuk melakukan pekerjaan kotor tersebut...
Itulah sebabnya Sunny menyusun rencana untuk menyelinap ke Ashen Barrwo, menunggu malam tiba, membakar raksasa itu dan menyaksikannya dirobek-robek oleh monster-monster mengerikan dari lautan gelap. Dan kini mereka sudah setengah jalan untuk mewujudkan rencana itu. Tentu saja, bagian yang paling berbahaya belum tiba - mereka masih harus bertahan hidup dari serangan makhluk-makhluk air hitam itu sendiri. Dan sebelum itu...
Carapace Demon meraung marah, membuat Sunny merasa telinganya akan berdarah. Raungan itu terdengar seperti suara logam berkarat yang memekakkan telinga yang di cabik-cabik oleh cakar raksasa. Dua mata merah menyala di antara kobaran api, menusuk pemuda itu dengan sinar kebencian yang mematikan.
...Sebelum itu, mereka harus bertahan sampai monster laut datang.
Iblis yang marah itu mengincar darah mereka, dan tidak seorangpun tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan bagi makhluk laut gelap itu untuk muncul di Ashen Barrow. Sunny takut iblis itu mampu melakukan serangan jarak jauh. Jika tidak, ia mungkin bisa memanjat pohon untuk mencapai mereka, atau mencoba membunuh mereka dengan cara yang bahkan tidak mampu mereka pikirkan. Dalam skenario terburuk, mereka harus menahan amarahnya untuk beberapa saat.
Menatap mata raksasa yang penuh kebencian, Sunny merasakan bahwa makhluk itu tengah berpikir ke arah yang sama. Ketika iblis itu melirik ke arah batang pohon obsidian yang besar, jantung Sunny tiba-tiba berdebar kencang. Namun, pada akhirnya, akal sehat yang dingin mengalahkan amarah yang membara dalam benak Carapace Demon. Alih-alih membuang waktu untuk mencoba mencapai tiga manusia mungkil itu, ia tiba-tiba berguling di tanha, berharap dapat menggunakan pasir untuk memadamkan api yang menari-nari di karapasnya.
Seluruh pulau berguncang, hampir saja Sunny terlempar dari dahan pohon. Sialan. Mengapa bajingan itu harus begitu pintar? Untuk sesaat, Sunny berpikir bahwa iblis itu benar-benar akan berhasil memadamkan api sebelum para penghuni alam bawah menyadarinya. Tapi dia tidak perlu khawatir.
Tiba-tiba, Nephis berbalik menghadap permukaan laut yang gelap. Wajahnya sedikit memucat. Sunny terlambat sedetik untuk bereaksi, tapi hampir seketika, dia juga merasakan perubahan aneh di dunia di sekitar mereka. Sulit untuk dijelaskan dengan kata-kata. Gemerisik dedaunan merah tiba-tiba terasa lebih tenang, suara ombak menghantam pantai pulau pucat itu lebih keras. Seolah-olah ada tekanan tak terlihat yang turun ke dunia, membuat segalanya terasa sedikit berbeda. Kemudian, udara menjadi lebih dingin, dan dinding kabut tebal muncul di atas perairan yang gelap.
Carapace Demon juga menyadari perubahan itu. la berhenti mencoba memadamkan api dan bangkit dari pasir, minyak masih menyala di karapasnya. Tanpa mempedulikannya lagi, iblis itu menoleh ke laut, rasa pasrah yang muram terpancar dari posturnya. Kemudian, digantikan oleh tekad yang gelap dan nafsu darah yang membara.
Kabut bergerak perlahan, merayap ke pulau itu. Sunny merasakan bulu kuduknya merinding, menyadari bahwa kabut itu mengalir melawan angin. Suara ombak kini teredam dan berubah, hampir tak terdengar. Dan di sana, di tengah kabut, ada sesuatu yang bergerak. Dia hampir bisa mengenali sosok itu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Shadow Slave
FantasiTumbuh dalam kemiskinan, Sunny tidak pernah mengharapkan sesuatu yang baik dari kehidupan. Namun, bahkan dia tidak mengantisipasi akan dipilih oleh Nightmare Spell/Mantra Mimpi Buruk dan menjadi salah satu dari Awakened - kelompok elit orang-orang y...
