112

398 64 18
                                    

Tok.. Tok.. Tok..

Suara ketukan pintu yang semakin lama semakin keras itu berhasil membangunkan Taehyun, tadi Taehyun sudah bangun tapi setelah mandi dia ngantuk lagi, jadi tidur deh.

Dengan pelan Taehyun berjalan untuk membuka pintu, dan...


"Woahhhh..." Taehyun terkejut saat keempat sahabatnya berdiri di depannya dengan 1 kresek besar makanan di masing masing tangan mereka.

"Nih, lo sarapan dulu sana." ucap Yeonjun sambil memberikan kresek khusus berisi sarapan Beomgyu.

"Kalian bawa apa aja tuh?" tanya Taehyun sambil membuka kotak makannya, mulai sarapan.

"Di tangan gue ada kue, dan di tangan Beomgyu sama Huening camilan." jelas Soobin. Taehyun mengangguk mengerti.

"Gak terasa udah 2 tahun aja kita sahabatan." ucap Yeonjun membuat yang lain ikut tersenyum.

"Inget gak waktu pertama kali kita ketemu?" tanya Beomgyu membuat Hueningkai tertawa ngakak tiba tiba, Taehyun juga tersedak saat ikut tertawa.

"Sumpahh.. Kalau aja hal konyol itu gak terjadi, mungkin kita gak bakalan sahabatan." ucap Soobin membuat mereka semakin tertawa.

"Udah.. Jangan lebar lebar kalau ketawa, ada lalat masuk tahu rasa kalian." ucap Yeonjun kesal.

"Hyung sendiri juga ketawa." ucap Huening membuat yang lain kembali tertawa.

Apa kalian penasaran gimana mereka ketemu?

Gak ya?

Yaudahh....













Aku tetep ceritain.😁

= Flashback On =

Suatu pagi di SMP Bighit, seorang pemuda sedang berjalan memasuki sekolah itu, ini hari pertama dia masuk setelah libur kenaikan kelas. Pemuda itu —sebut saja Yeonjun— berjalan tanpa rasa semangat, dia mager sumpah. Mana dikelasnya sama sekali gak ada yang kenal.

Rasanya pengen pindah aja tapi gimana lagi. Pasrah aja lah.

Yeonjun masuk ke dalam kelasnya, sudah ada beberapa anak yang masuk, ada yang dia kenal sih, tapi ya gak terlalu deket, dia duduk di pojokan, deket seorang cowok yang kelihatannya dingin, Yeonjun pernah lihat dia, juara olimpiade matematika. Hmmm...




Brakk...

Yeonjun terkejut saat seseorang menggebrak pintu, ada dua orang masuk sambil berlari lari, sumpah, mereka kelas 2 SMP atau kelas 1 SD sih, Untung imut imut.

Kedatangan mereka bikin kelas lanngsung ramai, mereka berdua duduk di depanku dan depan cowok dingin itu. Anehnya...

"Yoo Taehyun." panggil salah satu dari mereka. Dan pemuda dingin bernama Taehyun itu tersenyum.

'Bisa senyum juga ternyata.' batin Yeonjun.

Daripada gabut Yeonjun membuka Handphone dan mulai memainkannya. Hari pertama ini mereka cuma bikin organisasi kelas, dan terbentuk lah.

Ketua : Choi Soobin.
Wakil Ketua : Choi Yeonjun.
Bendahara : Kang Taehyun.
Sekretaris : Choi Beomgyu.
Sekretaris 2 : Hueningkai.

Kenapa ada dua, karena di SMP ini bakalan ada banyak banget acara, dan Sekolah gak yakin satu sekretaris di setiap kelas bisa ngelakuin pekerjaannya sendiri.

Sebenarnya Bendahara juga harus butuh dua, tapi cukup Taehyun aja gapapa, cuma dipelototin pasti udah ciut semua dan gak berani bayar nanti nanti.

Yeonjun agak kesel juga sih dia jadi wakil Ketua, tapi nyoba lah sekali kali.

"Haii.." sapa seseorang, itu Soobin.

"Haii." jawab Yeonjun sedikit canggung.

"Kita kan partner, jadi mohon kerja samanya." ucap Soobin lalu tersenyum membuat Yeonjun ikut tersenyum.

"Ngomong ngomong, nanti ada rapat tentang perayaan ulang tahun sekolah, lo ikut gue ya." ucap Soobin. Yeonjun hanya mengangguk.

FYI ulang tahun sekolah mereka itu diadakan beberapa hari setelah masuk ajaran baru, jadi jangan heran kok udah ada acara aja.

-Kayak sekolah SMP ku dulu.. Baru masuk udah ulang tahun aja.😂😂-

"Lo gak mau ke kantin gitu?" tanya Soobin.

"Boleh, yok ke kantin." jawab Yeonjun. Mereka berdua pun berjalan ke kantin.

Apa dengan pertemuan ini kalian mengira mereka sudah dekat, tidak pembaca, mari lanjut.

————

Setelah hari pertama yang melelahkan, Yeonjun datang kembali ke sekolah, hari ini dia sedikit bersemangat, dan hari ini dia piket, jadi ya harus dateng pagi.

Beruntung kelas masih sepi pas Yeonjun dateng, dengan segera dia ngambil sapu dan mulai membersihkan kelas.

Dari speaker sekolah terdengar suara lagu IDOL dari Grup kesayangan Yeonjun, Babang ganteng.

Emang unik SMP bighit tuh, setelah lagu kebangsaan biasanya mereka nyetel lagu Kpop, terbukti dari hampir semua guru disini itu Kpopers, sampai sampai saat bikin soal ulangan, nama Jeno atau Jaemin nyangkut disana.

Makin semangat lah Yeonjun denger lagu itu, dia jadiin sapu sebagai Mic dan njoget asik.

O O UWOO O O UWO UWO O O UWO—

"Ekhemm.." suara deheman berhasil membuat Yeonjun terdiam, yang berdehem itu adalah Taehyun, bukan hanya Taehyun yang melihatnya, ada Soobin dan 2 curut lainnya.

Dan pada akhirnya Yeonjun digodain selama 5 bulan berturut turut, dan dari situlah rasa persahabatan mulai tumbuh.

= Flashback Off =

"Tapi walaupun kita sering berantem, sering nge bully satu sama lain, kita tetep sayang satu sama lain kok." ucap Soobin.

"Emang kelihatannya di luar kita kayak gini, tapi di dalem hati kita itu hangat." lanjut Yeonjun.

"Saat kita ribut itu malah kebahagiaan kita." itu Beomgyu.

"Dan keributan itu yang semakin mempererat persahabatan kita." ucap Taehyun.







"Emm... Hyung.. Kapan makan?" tanya Hueningkai dengan polosnya.

# Bersambung.

Akhirnya selesai...

Happy 2nd Anniversary TXT🎉🎉🎉🎉

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Happy 2nd Anniversary TXT🎉🎉🎉🎉

By : RA

Apartemen Absurd ~BTS x TXT (End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang