Chapter 117 Part 1

304 35 0
                                    

Chapter 117 Part 1 — Xie Older Brother
————————————————————

Lampu di halaman barat kediaman Shen semuanya menyala sepanjang malam.

Shen Gui dan Shen Wan ingin menanyakan apa yang terjadi, namun pintu dijaga ketat oleh penjaga, sehingga nyamukpun tidak bisa masuk. Tapi untuk dapat menanyakan tentang apa yang dikatakan di dalam, itu akan lebih sulit lagi.

Di dalam ruangan, Shen Qiu menuangkan secangkir teh untuk Shen Miao dan berkata, "Adik bicaralah dengan perlahan."

Sehubungan dengan urusan militer, keluarga Shen memiliki Shen Xin, Luo Xue Yan dan Shen Qiu, dan Shen Miao sama sekali tidak pernah terlibat dalam masalah seperti itu. Para Nona Muda tumbuh di tempat yang jauh dari pertempuran, dan mungkin bahkan keluarga besar di ibukota Ding tidak akan dapat memahami taktik militer, karena urusan militer seringkali tidak akan sesederhana seperti yang terlihat di permukaan. Bahkan sebagian besar pejabat tidak dapat membedakannya, apalagi Shen Miao.

Tapi apa yang dikatakan Shen Miao, semua terdwngar sangat masuk akal, sehingga Shen Xin dan istrinya tidak bisa tidak saling melirik.

"Singkirkan tentara keluarga Shen dan bangkitkan kembali tentara keluarga Luo." Luo Xue Yan berkata, "Tapi tentara keluarga Shen semuanya sangat tangguh dan tentara keluarga Luo ..." Berbicara tentang tentara Ayahnya sendiri, Luo Xue Yan merasa agak sedih, "Bagaimana bisa dibandingkan dengan tentara keluarga Shen?"

"Meskipun tentara keluarga Luo sudah tersebar (tidak berada di militer lagi), yang menjadi poin pentingnya adalah mereka belum tercemar (tidak ada mata-mata atau penyusup)." Shen Miao berkata, "Sudah ada pengkhianat dalam pasukan keluarga Shen milik Ayah dan dengan membawa pasukan semacam ini ke dalam pertempuran, bagaimana kita bisa yakin kalau tidak akan ada yang menusuk Ayah dari belakang."

Saat kata-kata itu diucapkan, ketiganya terdiam.

Memiliki pasukan yang mengalami hidup dan mati dan dibesarkan dari seorang prajurit menjadi pengkhianat, memang sesuatu yang tidak diinginkan oleh semua orang.

Shen Xin berkata, "Ayah juga memikirkan tentang apa yang dikatakan Jiao Jiao."

Shen Qiu dan Luo Xue Yan melihat Shen Xin pada saat yang bersamaan. Pada saat ini Shen Xin telah menyingkirkan ekspresi kerasnya, dan memandang Shen Miao dengan sedikit apresiasi dalam tatapannya, "Keragu-raguan akan selalu menimbulkan masalah. Tapi sebelumnya Jiao Jiao menyebutkan bahwa dalam dua tahun aku pasti akan dipanggil kembali ke ibukota. Apa maksudnya itu?"

"Benar sekali." Shen Qiu menoleh dan memandang Shen Miao, "Bagaimana Adik bisa tahu bahwa Yang Mulia akan memanggil Ayah kembali ke ibu kota dalam dua tahun?"

Tidak ada yang bisa menebak pikiran Kaisar dan karena Shen Miao mengatakan kata-kata seperti itu, sepertinya memiliki makna berbeda. Luo Xue Yan mulai cemas karena dia berpikir dalam jangka panjang. Orang-orang yang bisa menebak dengan jelas pikiran Kaisar pasti adalah orang-orang Kaisar Wen Hui. Mungkinkah masalah Pangeran Ding dan Shen Miao yang telah tersebar di mana-mana itu benar? Lou Xue Yan takut Shen Miao akan terlibat dalam air berlumpur dalam pertarungan memperebutkan tahta, dan akan digunakan sebagai bidak catur.

Mata Shen Miao terkulai ke bawah. Dalam dua tahun kedepan, Kaisar Wen Hui akan memanggil Shen Xin kembali ke ibu kota. Ini karena akan terjadi sesuatu di Ming Qi. Akan ada negara Qin dari Utara, dan Great Liang dari Barat yang datang, dan juga karena posisi Ming Qi berada di tengah ini adalah situasi yang genting. Pada saat itu, kesehatan Kaisar Wen Hui sedang tidak baik, Putra Mahkota terbaring sakit di tempat tidur, Pangeran Zhou dan Pangeran Li terluka parah karena berkelahi satu sama lain, dan Fu Xiu Yi secara diam-diam menyebarkan jaringnya.

[END] (BOOK 1) The Rebirth of the Malicious Empress of Military LineageTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang