"80."
"Terus?"
"85."
"..."
"78."
Saat ini Minjoo dan Hitomi tengah mengisi data nilai pelajaran matematika yang diperintahkan oleh guru bidang studi tersebut.
Minjoo menyebutkan nilainya sementara Hitomi mencatatnya di buku nilai milik sang guru.
Di tengah suasana gaduh kelas yang ditinggal oleh guru tersebut, tiba-tiba Minjoo dan Hitomi mendengarkan suara ketukan di depan pintu kelas mereka.
"Eh ada yang ngetuk pintu, Mi." Ucap Minjoo pada Hitomi. "Bentar ya gue bukain dulu." Ucap Minjoo dan langsung beranjak dari duduknya.
Minjoo berpikir bahwa suara gaduh membuat teman-temannya tak mendengar suara ketukan tersebut. Makanya ia berinisiatif untuk membuka pintu dan melihat siapa yang mengetuknya.
"Siapa?" Tanya Hitomi ketika Minjoo membuka pintunya sekilas dan menutupnya lagi.
Minjoo menggelengkan kepalanya. Kemudian kembali ke tempat duduknya.
"Nggak ada siapa siapa masa Mi." Ucap Minjoo memberitahu.
"Masa sih?" Tanya Hitomi.
Minjoo menganggukan kepalanya. "Orang iseng kayaknya."
Hitomi terdiam dengan kening berkerut. "Kayaknya bukan orang iseng deh." Ucap Hitomi kemudian.
Kali ini Minjoo yang mengerutkan keningnya.
"Tadi pas lo jalan ke arah pintu, gue lihat ada bayangan gelap di bawah pintu. Jadi nggak mungkin kalau nggak ada orang yang berdiri di depan pintu kelas kita."
"Tapi seriusan Mi, nggak ada apa apa pas pintunya gue buka. Apa jangan jangan...."
"Jangan jangan apa?" Tanya Hitomi.
Minjoo mendekatkan tubuhnya ke arah Hitomi.
"Aneh nggak sih Mi, kita yang duduk di pojok sini denger tapi Nako yang duduk deket pintu nggak denger kalau ada yang ngetuk pintu?"
"Hah?"
"Malah tadi dia sempet nanya ngapain gue buka pintu kelas."
KAMU SEDANG MEMBACA
janggal; k-idols ✅
Fanfic[BOOK FOUR] another book of horror stories [mostly based on true story] started: 29 Juli 2018 finished: 19 April 2019