Perlombaan Kedua, Panahan.
"Mari kita mulai untuk perlombaan kedua, yaitu panahan."
Golden Child bertepuk tangan menyambut lomba selanjutnya, dengan harapan bisa memenangkan perlombaan dan mendapatkan lencana emas seperti yang dijanjikan.
Empat orang staff mendekat dengan membawa kain cukup besar bergambar lingkaran berwarna yang biasa menjadi sasaran untuk olahraga panah.
Kain itu dihamparkan begitu saja di tanah tidak seperti target panah sesungguhnya yang diletakkan berdiri. Ukurannya pun berkali-kali lipat dibanding pada umumnya.
Golden Child mulai kebingungan dengan lomba yang akan dilakukan. Mereka bertanya satu sama lain tentang apa yang terjadi.
"Ah ini pasti melempar sepatu. Artinya melempar sepatu menuju target," jelas Bomin. Hyungdeul mendengarkan penjelasan Bomin dan beranggapan bahwa mungkin perlombaannya tidak akan semudah itu.
"Tujuan Golden Child adalah mejadi yang paling top di dunia Kpop. Berharap bila mereka melemparkan diri mereka ke target, tapi sekarang cukup melempar sepatu menuju target. Kali ini perlombaan akan dimulai dari anggota yang termuda."
"Bomin-ssi, apakah kamu yakin bisa menang kembali di perlombaan ini?" Tanya Sungyeol.
Bomin tersenyum dan menjawab dengan yakin, "Saya yakin akan menjadi nomor 1."
Perlombaan dimulai, caranya mudah. Hanya perlu melemparkan sepatu dengan menggunakan kaki. Tapi jarak antara pelempar dan target memang cukup jauh. Bomin melemparkan sepatunya tapi bahkan masih jauh dari target yang ditentukan. Sorakan menggema mengiringi kegagalan Bomin.
Joochan tampil dengan otot betis yang memukau, banyak yang berharap Joochan bisa mencapai target. Sepatu melambung tinggi sebelum akhirnya terjatuh hampir mengenai target. Nilai 0.
Permainan yang dikira mudah ternyata tidak semudah yang dibayangkan.
Jibeom menjadi pelempar pertama yang mengenai target nilainya antara 20 dan 40, yaitu 30.
Dilanjutkan Donghyun kemudian Jaehyun, keduanya yang hampir mengenai target. Donghyun kurang jauh sementara Jaehyun terlalu jauh. Nilai keduanya 0.
"Kalian tidak boleh melemparnya tepat dari tengah. Cobalah dari agak menyamping," ucap TAG sebelum melempar sepatunya.
Hasilnya 0. Sepatu TAG tersaruk setelah dilemparkan dan hanya terguling menuju target.
"Kami sudah mengingatkan untuk melemparnya lebih jauh. Selanjutnya Seungmin-ssi, saya dengar dia adalah pemain sepak bola yang baik. Mari kita lihat bagaimana tendangannya," ucap Hyunmin.
Tendangan Seungmin menjanjikan dan membuat anggota lain berteriak kencang, pasalnya sepatu Seungmin sempat menyentuh skor 100 sebelum akhirnya terpental dan berhenti di skor 20. Wajah Seungmin juga terlihat menyesal karena sepatunya terpental dari tengah target.
Jangjun yang mempunyai sayap ayam menendang sepatu seperti yang TAG lakukan sebelumnya, bedanya Jangjun bisa meraih skor 60. Skor tertinggi untuk saat ini.
Y mundur kebelakang sebelum berlari dan melempar sepatunya, skor 40 untuk Y.
Dilanjut Jaeseok yang melambungkan sepatunya melewati target.
Daeyeol sebagai pelempar terakhir menjadi lebih gugup.
"Jangan mengharapkan apapun darinya," canda Sungyeol.
"Semoga mendapat 100," ucap Daeyeol sebelum melempar sepatunya. Sepatu itu hanya melambung tinggi tapi tidak terlempar jauh. Skor 0 untuk Daeyeol.
"Aku berharap dia bukan adikku. Itulah yang aku pikirkan," Sungyeol menatap Daeyeol yang disambut dengan senyuman. Daeyeol sangat tahu bagaimana cara sang kakak mengajaknya bercanda.
Rekor sementara Jangjun skor 60, Y skor 40, Jibeom skor 30, Seungmin 20 dan sisanya didiskualifikasi.
"Kita akan memainkan satu putaran lagi dan akan menambahkan skornya.
Hasilnya bisa saja berubah. Mungkin banyak juga dari kalian yang akan terdiskualifikasi," ucap Hyunmin.Putaran kedua dimulai kembali. Ramalan Hyunmin menjadi kenyataan. Kesemuanya mendapat nilai 0 selain Bomin dengan skor 10, Jibeom juga banyak memberi kejutan setelah berhasil menjatuhkan sepatunya tepat di skor 60. Total skor Jibeom adalah 90, sementara menjadi nilai tertinggi.
"Sebagai seorang kakak, skor berapa yang kamu inginkan?"
"Jangan mengharapkan apapun darinya," sela Sungyeol.
Hyunmin tertawa kaku dan Daeyeol menyahut cepat, "100. Skor 100 untuk kali ini."
Sepatu yang Daeyeol lemparkan menunjukkan hasil akhir 60. Lebih baik dari sebelumnya dan mendapat pujian dari Hyunmin dan Sungyeol selaku MC.
Pelempar terakhir, Jangjun memperlihatkan beberapa gerakan sebelum melempar sepatu. Semua mata fokus memandang sepatu Jangjun yang terjatuh di skor 50. Total skor Jangjun 110.
Tiga peringkat teratas yaitu Jangjun dengan skor 110, Jibeom dengan skor 90 dan Daeyeol dengan skor 60.
Jumlah lencana yang dimiliki Golden Child saat ini. Jangjun dan Bomin 3 lencana, Jibeom dan Joochan 2 lencana terakhir Daeyeol dan Y dengan 1 lencana.
Simpan sejenak sisa semangat yang ada dan mari kita nantikan untuk lomba selanjutnya.
2017 WoollimPICK Mnet.
===================
Jangan lupa klik bintang dan tinggalkan komentar. Terimakasih. 😘😘😘
KAMU SEDANG MEMBACA
Golden Child - All Day
FanficSepenggal kisah dari Golden Child. Penasaran dengan keseharian Golden Child? Merana karena setiap ingin menonton video tentang Golden Child tetapi Woollim Entertainment tidak pernah menyediakan Engsub apalagi Indosub? Kesal karena beberapa video yan...