"Mari kita berpindah ke misi kedua. Apa kalian percaya diri dengan kemampuan menari kalian?"
"Ne!" Jawab Golden Child percaya diri.
"Seungmin? Apa kamu percaya diri?"
"Ne."
"Bagus, sebagai permulaan. Dimulai menari bersamaan sebagai grup. Dimulai dari sekarang."
Musik mulai berbunyi. Intro dari lagu DamDadi membuat Golden Child langsung berhamburan. Butuh waktu 7 detik bagi Golden Child agar bisa menemukan posisi dan melakukan tariannya dengan benar. Mereka menari dengan sempurna dan bertenaga, tidak lupa diikuti pesona mereka yang mampu menarik perhatian penonton.
"Apa kalian terkejut?" Tanya Sinyoung.
"Ne. Kami terkejut."
Perhatian Sinyoung dan Golden Child teralihkan pada satu arah, yaitu ke arah Daeyeol yang sedang bersimpuh menalikan tali sepatu milik Y. Y pun hanya pasrah melihat hyung-nya bertingkah aneh seperti itu.
"Daeyeol, wah sungguh mengagumkan."
"Kamu tidak terluka, kan?" Tanya Daeyeol menepuk pundak Y.
"Aniyo, hyung."
Tingkah laku Daeyeol diikuti member lain, mereka juga berpura-pura saling memperhatikan satu sama lain. Tidak berhenti sampai di situ, Daeyeol kemudian mendekat ke arah Jaeseok dan kemudian mengelap pelipis Jaeseok.
"Daeyeol-ah, tidak perlu berlebihan seperti itu," kata Sinyoung menahan tawa, "Itu tadi adalah lagu title Golden Child."
"Ne. Lagu debut."
"Apa judulnya?"
"DamDadi."
"DamDadi? Bukankah yang seperti ini?" Tanya Sinyoung menarikan gerakan kaku yang lucu.
Lagu itu berjudul sama persis dengan lagu milik Lee Sang Eun yang rilis pada tahun 1988, lagu yang sudah ada sebelum member Golden Child lahir.
Yang tidak terduga ialah Golden Child juga menarik dan bergumam melodi dari lagu lawas tersebut.
"Kalian tahu lagu ini?"
"Ne."
"Oh. Aku merasa jika kalian itu generasiku," kata Sinyoung senang, "Ada yang bisa menjelaskan lagu DamDadi ini? Daeyeol?"
"Ne."
"Kamu siap?"
"Aku siap."
"Kalau begitu Donghyun yang akan melakukannya."
Perkataan Sinyoung membuat Donghyun membeku, sementara member lain antusias bertepuk tangan melihat reaksi Donghyun.
"Aku hanya akan memilih secara acak. Silahkan, Y."
"Lagu DamDadi itu tentang ... "
"Tolong perlihatkan highlight dari tarian itu."
Y maju ke depan memperagakan gerakan DamDadi versi lambat.
"Ini gerakan seperti, apakah aku akan pergi tapi sebenarnya aku tidak bisa melakukannya. Gerakan antara menarik dan mendorong. 'Haruskah aku pergi atau tidak?'."
Sinyoung langsung mempraktekkan gerakan yang diperlihatkan Y. Dan Sinyoung belajar dengan baik.
"Daeyeol. Silahkan jelaskan!"
"DamDadi adalah lagu yang memperlihatkan energi dan keinginan dari pemuda. Ini adalah serenade untuk cinta dengan cara Golden Child. Ditambah ada beat yang riang, petikan gitar rock yang menjadi keunikan dari Golden Child. Ini akan membuat penggemar kita bersemangat dan bergembira. Itu tadi adalah lagu kami."
Daeyeol mengakhiri penjelasannya dengan baik. Member lain juga memuji kemampuan Daeyeol, mereka saling mengagumi satu sama lain.
"Tadi kalian sudah menarikannya secara grup. Dan nanti kalian akan menarikannya secara individual."
Thanks for reading. Jangan lupa klik bintang dan tinggalkan komentar. Terimakasih. 😘😘😘
KAMU SEDANG MEMBACA
Golden Child - All Day
Hayran KurguSepenggal kisah dari Golden Child. Penasaran dengan keseharian Golden Child? Merana karena setiap ingin menonton video tentang Golden Child tetapi Woollim Entertainment tidak pernah menyediakan Engsub apalagi Indosub? Kesal karena beberapa video yan...