Avengers Pet

1.2K 61 11
                                    

A/N: Hay!

Kalian tahu gak sih hewan-hewan peliharaan para Avengers? Ya... aku gak tahu banget juga sih, ini cuman ada di komiknya. Semoga pembagian hewan ini benar ya.

Falcon: Redwing (Bird)
Thor: Throg (Frog)
Peter: ...... (*drum roll) TESSA! (Dog)
Natasha: Liho (Cat)
Bucky: Alpine (Cat)
Carol: Goose (Cat)
Hawkeye: Lucky (Dog)
Tony: Dr. Shapiro (Cat)
Captain America: ........ (*drum roll) DODGER! (Dog)

Okay... dihapalin ya :DD. Sebenarnya Peter bisa aja Ms. Lion. Ms. Lion adalah anjingnya May Parker. But... I like Tessa more. She is a Hollanders princess. And Dodger such a good dog! ;)

Untuk Throg, aku imajinasikan sebagai katak biasa okay? Anggap aja ini semua ordinary pet.

Dr. Shapiro bukan merupakan profesor yang berada di dalam tubuh kucing (ce-ri-ta-nya. Aku juga gak begitu tahu sih), tetapi kucing biasa yang diberi kalung sehingga seakan-akan kucing itu bisa berbicara. Tapi jatuhnya kayak AI biasa aja.

Enjoy...

~~~

Pagi itu, merupakan pagi yang cukup cerah untuk seorang Steve Rogers yang sedang menghangatkan tubuhnya. Seperti biasa, Steve memulai aktifitasnya dengan lari pagi. Sebuah hal rutin yang biasa dilakukan Steve. Tapi kali ini, ada yang berbeda.

"Bagaimana larimu buddy?" Dia bicara pada siapa? Ah, tentu saja seekor anjing yang terlihat sangat gagah dan cukup tinggi, Dodger. Dodger adalah seekor anjing peliharaannya yang sangat dia sayangi. Setiap dia pulang ke apartement nya setelah dari misi, dia hanya tak sabar melihat ekspresi anjingnya yang langsung meloncat-loncat dan menjilati seluruh wajah pemiliknya. Dodger juga merupakan anjing yang pintar. Setiap ada bisikan hangat dimalam hari berkata "Bed Time", dia akan langsung mengambil boneka singa kesayangannya lalu pergi ke kamar Steve (true af).

Disaat Steve sedang asyik bercengkrama dengan anjingnya, tiba-tiba ada sesuatu yang terbang melewati kepala Steve. Melihat tuannya seperti diserang, Dodger langsung menggonggong tak karuan.

"On your left!" Ucap seseorang. Ohoho... dia tahu siapa itu. Tentu saja si jahil Sam. Steve cukup tertegun saat melihat seekor burung elang gagah menempel di atas tangan sang Falcon.

"Sam? Itu burung mu?" Tanya Steve yang kemudian diberi seringai sombong oleh Sam.

"Tentu saja! Perkenalkan... Redwing." Ucap Sam sombong. Steve yang polos tentu saja hanya menatapnya takjub.

"Burung itu menempel di tangamu. Pasti sakit."

"Banget."

"Baiklah, kalau yang ini Dodger. Anjing kesayangan ku yang aku besarkan dari kecil." Ucap Steve gemas sambil menggelitik tubuh Dodger.

"Hanya anjing?" Baiklah, sekarang Steve mulai menatap Sam tajam dengan ekspresi beku. Sam dibuat takut dengan tatapan membunuh Steve.

"Ini hanya anjing. Tapi bisa memakan kepala burung mu." Bahkan Redwing pun dibuat takut olehnya. Sam hanya tersenyum kaku- berusaha untuk menahan amarah  Steve.

"A-aku hanya bercanda." Ucap Sam yang berusaha mengontrol sang kapten. Ingatkan Sam untuk tidak memancing emosi Steve lagi. Apalagi jika menjelekkan anjingnya.

EccedentesiastTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang