Rindu💕

1.2K 78 14
                                    

Tentang rindu yg mengusik..
Biarlah ini menjadi tanggung jawabku..
Pagi biarkan memburu senja..
Senja biarkan merangkul malam..
Karena waktu tak mampu menyapu rinduku..
Tapi kamu..
Kamu adalah tujuan terakhir rinduku berlabu..

Aisyah P.S

Aisyah menutup buku catatannya dan mendongak menatap hamparan bunga matahari yang berada di hadapannya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Aisyah menutup buku catatannya dan mendongak menatap hamparan bunga matahari yang berada di hadapannya. Hari ini aisyah tidak ada kegiatan apa-apa  dan tasya juga sedang bermain bersama ke empat sahabatnya dan jadilah dia duduk sendiri ditaman.

Merasa bosan aisyah bangkit dan melangkahkan kakinya ke taman belakang pesantren. Tempat yang sangat dia tindukan karna menyimpan banyak kenangan disana, dia masih ingat betul saat pertama kali mendapatkan hukumah dari azzam yang menyuruhnya untuk menyapu lapangan itu hingga membuatnya bercucuran keringat. Aisyah menggeleng dan tersenyum mengingat kejadian itu.

Aisyah sudah berada tepat di tengah-tengah lapangan basket. Ternyata tidak banyak perubahan dari tempat ini masih sama seperti dulu, hanya yang membedakannya itu jika dulu hanya Azzam saja yang boleh memasuki taman itu namun sekarang siapapun bebas keluar masuk tempat ini.

Aisyah mengamati sekeliling tempat itu dan menelisik satu persatu titik yang ada disana hingga dia melihat pohon besar yang berada di pinggir lapangan basket. Aisyah berjalan menghampiri pohon itu, mengelus dan berputar mengelilingi pohon itu dan ketika menemukan obyek yang dicarinya aisyah tersenyum menyentuh ukiran sebuah nama yang ada disana.

Ukiran yang dibuatnya sendiri saat masih berada di pesantren. Sebuah ukiran nama, Shazam yang dia ambil dari namanya dn juga nama Azzam.  Aisyah memegang ukiran nama itu dan mengelusnya lembut, ada rindu yang tiba-tiba mencuat kepermukaan relung hatinya. Rindu yang tak bisa diungkapkan, rindu yang hanya bisa dirasakan oleh hati. Rindu yang tak bisa dijabarkan oleh serangkaiyan bait-bait kata.

Rindu pada sosok yang dekat namun terasa jauh, terlihat namun tak bisa disentuh, berwujud namun tak bisa diutarakan.

Merasa ada yang memperhatikannya aisyah berbalik dan mendongak tepatnya keatas rumah pohon yang ternyata ada Azzam di sana, memperhatikannya dari jauh, melihatnya dengan tatapan yang entahlah aisyah tak ingin menjelaskannya.

Saling berpandangan beberapa saat, menelisik hati yang terdalam hingga timbulnya sebuah getaran yang menyesakkan dada. Aisyah tak kuat lagi dan memutuskan untuk berbalik dan pergi dari tempat itu. Hingga tanpa terasa sebuah cairan bening meleleh dari pelupuk matanya, menetes hingga menjadi aliran air mata kerinduan.  Yaa aisyah tak bisa membohongi hati nya sendiri bahwa dia sangat merindukan sosok Azzam. Merindukan kebersamaannya dulu, merindukan semua yang pernah dilaluinya bersama hingga membuat aisyah melupakan masa lalu kelamnya.

Aisyah menangisi nasib yang seolah mempermainkannya, setelah aisyah meras tenang oleh traumanya, dan dipertemukan dengan Azzam yang membuat nya jadi lebih baik. Namun seseorang datang dan menguak masa lalunya kembali, membuka luka lama yang terkubur dalam hingga rasnya dia ingin mengakhiri hidupnya namun sesuatu merubahnya, membuat nya tegar dan bangkit kembali. Namun disaat semuanya kembali baik, aisyah kembali mengalami hal buruk membuatnya mengingat kejadian dimasa lalu, membuat nya kembali terjatuh hingga Semuanya menganggap dirinya sudah tiada, namun disaat semua orang menganggap dirinya tak ada Allah seakan memberitahukannya untuk tidak menyerah dan slalu percaya akan keadilan Allah.

Dan yaa, disaat titik terakhirnya untuk bertahan hidup hampir hilang aisyah seperti mendapat keajaiban yang berhasil membawanya pada orang yang berbaik hati menjaga dan melindunginya. Hingga aisyah berhasil bangkit kembali dan bisa melihat keluarganya lagi. Namun sekali lagi seakan cobaan hidup tak henti-henti silih berganti menghampiri nya meskipun sudah bisa bertemu dan sangat dekat dengan keluarganya dia tetap tidak bisa menyentuh dan memeluk mereka menyalurkan rasa rindu yang teramat sangat. Bahkan untuk memberi tahukan bahwa dia masih hidup saja seakan itu adalah ancaman terbesar baginya. "Tuhan mengapa.. Mengapa engakau beri aku cobaan seberat ini" selalu kata-kata itulah yang aku sesali saat ini. Aku lupa bahwa Allah tak akan memberi cobaan diluar batas kemampuan hambanya, cukup sekali aku berburuk sangka hingga merugikan diriku sendiri. Aku hanya perlu bersabar, menerima semua ini. Bersabar atas semua keputusan Allah.

"Bismillah" ujar batin aisyah mantap dan menghapus air mata nya. Tak ada gunanya dia menangis dan meratapi nasib, yang harus dia lakukan sekarang adalah bersabar dan tawakal menerima ketentuan Allah. Sebab yang terbaik menurut kita belum tentu yang terbaik menurut-Nya. Allah lebih tau mana yang terbaik dan tidak bagi hamba-hamba-Nya.

Sabar bukan berarti lemah bukan juga kalah. Namun sabar adalah ujian dri keputusasaan, bertawakal atas segala ujian..
 
"Sesungguhny Allah bersama orang-orang yg bersabar "  (Q.S. Al-Baqarah:153).

_______________________________

Happy weekand para penggemar DDC😘. Awali pagimu dengan bismillah 😇.

Dan sesuai janji aku kemarin aku akan upload comentar terbaik hari ini🙌😅

Yang pertama awalia1112 terima kasih karna sudah mengikuti cerita aku dari awal hingga saat ini😘😘

Yang pertama awalia1112 terima kasih karna sudah mengikuti cerita aku dari awal hingga saat ini😘😘

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Dan yang kedua thank's to PeviNauval18 Aaminin aja yaa, agar cerita ini bisa dijadikan film😇😍

Dan yang terakhir PutriFA738 Alhamdulillah jika banyak memberi motivasi untuk kalian, ambil yang baik nya dan buang yang jeleknya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Dan yang terakhir PutriFA738 Alhamdulillah jika banyak memberi motivasi untuk kalian, ambil yang baik nya dan buang yang jeleknya.

Dan yang terakhir PutriFA738 Alhamdulillah jika banyak memberi motivasi untuk kalian, ambil yang baik nya dan buang yang jeleknya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Maafkan aku yang banyak kekurangan ini😥🙇.

Thank's for read and comment. Have a nice day 🙏😇🙇.

14-04-2019💕

Dendam Dan CintaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang