3 Tahun kemudian.
Musim gugur yang mengambil alih Joseon, membawa nuansa kedamaian itu kembali merengkuh Joseon. Di tempat yang jauh dari Hanyang, bagian selatan Joseon.
Terlihat aktivitas yang cukup padat di salah satu Pelabuhan yang berada di bagian selatan Joseon, dimana kebanyakan dari mereka datang dari Dataran Jeju. Baik Pedagang maupun Saudagar.
Pelabuhan itu kerap menjadi tempat untuk bertransaksi antar pulau atau negeri seberang, dan di sanalah terlihat Kelompok Pedagang turun dari salah satu kapal yang datang dengan raut wajah yang terlihat begitu gembira karna setelah tiga tahun lamanya menetap di Dataran Jeju. Pada akhirnya mereka kembali ke tanah kelahiran mereka."Woah... Akhirnya, setelah lama tidak pulang." Ujar salah seorang yang membawa sesuatu di punggungnya yang terlihat cukup berat.
"Ketua... Kita sudah sampai." Pekik yang lain nya sembari menoleh ke belakang.
Dan di sanalah Kim Taehyung berada, Ketua Kelompok Pedagang yang baru. Dia pun bergegas turun dari kapal, mengabaikan Hwagoon yang tertinggal di belakang di saat ia tengah berbicara dengan beberapa orang.
Hwagoon hendak turun dari kapal dan saat itu sebuah tangan terulur di hadapan nya dan membuatnya mengarahkan pandangan pada sosok yang berada di hadapan nya, menemukan sosok Tuan Muda yang memakai pakaian serba hitam.
Jung Hoseok, seorang Pendekar pedang yang bergabung bersama kelompok mereka setelah pertemuan mereka tiga tahun yang lalu di Dataran Jeju. Dan selama itu pula, dia menjadi sahabat karib dari Taehyung meski dia sedikit misterius dengan sikapnya yang sangat irit bicara."Biar ku bantu." Ujarnya, tanpa ada ada seulas senyum yang menghiasi raut wajahnya yang selalu memberikan kesan sedih tersebut.
Hwagoon pun menerima uluran tangan tersebut dengan seulas senyum di bibirnya, dan genggaman tangan keduanya terlepas setelah Hwagoon turun dari kapal.
"Terimakasih." Ujar Hwagoon yang hanya di angguki oleh Hoseok.Keduanya pun segera menghampiri Taehyung yang tampak celingukan seperti tengah mencari seseorang.
"Apa yang sedang Ketua cari?" Tegur Hoseok ketika keduanya sampai di tempat Taehyung.
"Dong Sicheng, apa dia sudah turun dari kapal?" Ujar Taehyung, membuat Hwagoon dan Hoseok turut mengedarkan pandangan untuk mencari orang yang di maksud oleh Taehyung, hingga sebuah teguran yang kemudian mengalihkan perhatian ketiganya.
"Saudara ku."
Senyum Taehyung melebar namun tetap tak membiarkan giginya terlihat ketika melihat seseorang yang di carinya berjalan menghampirinya. Dong Sicheng, pengembara dari Dinasti Ming yang ia temui satu tahun yang lalu dan ikut tinggal bersama di Jeju. Meski dia orang Dinasti Ming, tapi dia bisa menggunakan bahasa Joseon dengan cukup baik.
Pemuda yang memiliki perawakan lebih kecil dari Taehyung tersebut kemudian berdiri di hadapan nya."Aku pikir kau pergi tanpa mengatakan apapun." Ujar Taehyung kemudian.
"Untuk itu aku datang kemari." Sicheng menyahuti dengan seulas senyum yang membalas senyum hangat milik Taehyung.
"Tinggalah untuk malam ini dan kau bisa pergi saat esok hari. Akan sangat di sayang kan jika kau pergi begitu saja."
"Apa kau akan menetap malam ini?"
"Kami akan mencari penginapan di sekitar sini dan menetap untuk beberapa hari."
Sicheng mengangguk.
"Jadi, sudahkan kau putuskan untuk tinggal hari ini?" Seulas senyum yang sedikit memaksakan kehendaknya yang kemudian membuat Sicheng melebarkan senyumnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
THE LITTLE PRINCE [어린 왕자]
Historical Fiction🌾KDRAMA WATTPAD🌿 menceritakan tentang perjalanan Lee Taehyung, seorang Putra Mahkota Joseon untuk menuju tahtanya. Di mana terdapat sebuah klan yang menentang takdirnya sebagai Raja Joseon selanjutnya. Sebuah klan yang menjadi basis kekuatan dari...