Baehkyun, Bunda dari Junkyu terlihat celingak-celinguk di pintu depan. Mashiho yang melihat sang mertua lantas berjalan mendekati Baekhyun.
"Bunda nyari apa?", tanya Mashiho.
"Ini loh sayang, Bunda nyari Ruto. Mana ya cucu gantengnya Bunda? Boun juga ga ada. Kemana ya mereka?"
"Oh itu, Kak Boun ngajak Ruto pergi naik motor. Katanya mau jalan-jalan bareng, Bun", jawab Mashiho.
"Oalah ternyata jalan-jalan. Ya udah biarin si Om sama Ponakan quality time. Nah sekarang Bunda sama Cio juga bisa santai dan quality time bareng. Yuk sayang", Baekhyun merangkul Mashiho dan membawa menantu kesayangannya masuk ke dalam rumah.
Mashiho tersenyum sembari menganggukkan kepalanya.
Omong-omong Junkyu dan Ayah Chanyeol sedang pergi berbelanja bahan makanan suruhan Bunda Baekhyun.
Berselang dua jam kemudian, Boun dan Haruto tiba di rumah. Tawa Haruto menggema saat memasuki rumah. Sepertinya si kecil kesayangan keluarga Kim itu sedang berada dalam mood yang sangat baik. Happy sekali anaknya. Boun yang menggenggam jemari kecil Haruto pun terlihat bahagia.
"Jagoan Opa sepertinya sedang bahagia ya", sahut Chanyeol yang tiba-tiba muncul dengan sebuah cangkir yang berada di tangan kanannya.
"OPAAAA~", Haruto berlari dan menghamburkan dirinya ke dalam pelukan sang Opa. Cangkir yang sebelumnya berada di tangan Chanyeol sudah berpindah ke tangan Boun.
"Opa tau tidak? Tadi Yuto cama Om Boun abis tuing-tuing yoh di atac motoy", seru Haruto dengan ekspresi ceria. Chanyeol yang mendengar ucapan sang cucu mengernyitkan kening.
"Tuing-tuing bagaimana maksud Ruto", tanya Opa Chanyeol bingung.
Melihat ekspresi kebingungan Chanyeol, Boun tertawa.
"Maksud Ruto tuing-tuing gimana, Boun?", tanya Chanyeol.
"Nanti Ruto ceritain. Iyakan jagoan?"
Haruto mengangguk antusias.
"Ya sudah ayo ke ruang tengah. Kita dengerin Ruto cerita disana ya", Boun dan Chanyeol berjalan menuju ke ruang tengah dengan Haruto yang berada di gendongan sang Opa.
Junkyu, Mashiho, Haruto, Boun, Chanyeol dan Baekhyun sudah berada di ruang tengah. Mumpung weekend, jadi mereka memiliki waktu untuk kumpul keluarga seperti ini.
Suasana benar-benar terasa hidup karena celotehan si kecil Haruto yang berada di pangkuan sang Mama.
"Bagaimana tadi jalan-jalan naik motor bersama Om Boun?", tanya Junkyu sembari mencolek lengan kecil Haruto.
"Woah ceyu cekayi Yuto cukaa!", seru Haruto riang sembari bertepuk tangan.
"Mama tau tidak, tadikan Yuto cama Om Boun naik motoy teyus ada poy...mmm poy....", Haruto terlihat berpikir. Ia lupa dengan apa yang diberitahukan Om Boun tadi.
Ah padahal sejak tadi Om Boun sudah memberitahunya, bagaimana ia bisa lupa?
"Poy apa sayang?", tanya Baekhyun penasaran.
"Yuto yupa poy apa ya Oma?", Haruto mengalihkan pandangannya pada sang Oma, kemudian beralih pada sang Om yang tengah menikmati jus jambu nya.
"Om Boun poy apa?", tanya Haruto.
"Poy apa hayooo", bukannya menjawab pertanyaan Haruto, Boun malah menjahili sang keponakan.
"Itu yoh Om yang jayannya tadi ada gini-gininya", balas Haruto.
Wajah itu terlihat sangat serius saat memperagakan dengan tangannya bagaimana jalan yang mereka lewati tadi. Para orangtua yang melihat betapa serius dan sedikit kesulitannya Haruto membuat lekukan dengan kedua tangannya kompak menahan tawa.
KAMU SEDANG MEMBACA
[✔]𝐊𝐢𝐦'𝐬 𝐋𝐢𝐭𝐭𝐥𝐞 𝐅𝐚𝐦𝐢𝐥𝐲 𝐇𝐚𝐩𝐩𝐢𝐧𝐞𝐬𝐬
FanfictionSelamat Datang di Dunia Papa Ajun, Mama Cio, Kakak Ruto dan Baby Hwanie✨ 🐨🍀🦋🐮 ✨ Warning GS❗