Seorang anak dengan kekuatan super

79 7 0
                                    

"Waaah!!"

Riko, Rika, Obi dan teman-temannya terpukau melihat ada banyak makanan di meja, terutama kue bolu.

"Ini buat kami kek!!" Tanya Rika girang.

"Hahaha iya. Ini hadiah karna kalian sudah berhasil menyelesaikan misteri rumah itu," Ucap kakek Hasbi tersenyum.

Obi yang mengambil potongan kue coklat, perlahan memasukkan sesendok kue itu ke mulutnya. Kedua mata Obi langsung terbuka karna rasa kue itu sangat enak di mulutnya.

"Erlangga mana?" Tanya kakek Hasbi heran.

"Di telpon sama kakaknya Gama. Dia minta tolong jagain Gama soalnya lagi ngambek," Jawab Obi.

"Hmm.. Yaudah, nanti buat Erlangga sama Gama di bungkus aja. Tolong titip yah, siapa tau Erlangga makin suka sama kamu,"

Obi tersentak tersipu karna kakek Hasbi mengatakan itu sambil berjalan pergi.

"O-orang tua itu.. Tau gua suka sama Erlangga?!" Pikir Obi panik.

Toro yang sedang makan kue, mendapatkan pesan balasan dari Erlangga.

"Erlangga mau nyusul ke rumah sakit sama Gama," Kata Toro.

"Gimana kalo kita ikut kesana sekalian jenguk istrinya Gama? Aku juga kan belom pernah ketemu dia," Ucap Melody.

"Aah.. Ide bagus. Kalian semua mau ikut?" Tanya kakek Hasbi.

Riko dan Rika langsung berteriak kegirangan mau ikut.

"Serius ga istirahat dulu? Tadi kita abis pergi ke masa lalu sampe lebih dari 6 jam tau," Keluh Anggi.

"Hahaha, setidaknya pengalaman pertama kalian hebat karna pergi ke masa lalu, " Ucap kakek Hasbi tertawa kecil.

"Kakek pernah petualang ke masa lalu ga?" Tanya Rika.

Kakek Hasbi dan Melody tersenyum lalu mereka saling melirik.

"Mungkin beberapa kali," Jawab kakek Hasbi.

"Kalo sama nenek mah cuman sekali," Sahut Melody.

"Kenapa???" Tanya Rika heran.

"Hahaha kamu lucu deh. Pergi ke waktu yang berbeda kan ga sama kaya kita pergi jalan-jalan semau kita. Perjalanan melintasi waktu biasanya juga karna Artefak atau makhluk tertentu. Ya karna nenek mati duluan, jadi cuman pernah ngerasain sekali," Kata Melody mengangkat bahunya.

"Waaah.. Keren.. Kita masih kecil udah petualang melintasi waktu.." Kata Riko terpukau.

"Iya.. Melintasi waktu.." Sahut Rika mengikuti kakaknya.

Menggunakan mobil Toro dan kakek Hasbi, mereka semua pergi ke rumah sakit tempat Anna di rawat.

Sesuai dengan perjanjian, Erlangga, Gama dan Jessika menjemput mereka di lobby rumah sakit.

"T-Tunggu sebentar.."

Gama yang berdiri di gandeng oleh Jessika, terheran sampai kepalanya miring melihat Melody berjalan perlahan mendekatinya dengan tubuh gemeter.

Semua orang memperhatikan Melody yang berlutut di depan Gama, dan menyentuh pipinya.

"K-Kamu Gama? Adiknya Alfa sama Beta?" Tanya Melody gelagapan.

"Oouu.. Gama adik Alfa sama Beta.." Kata Gama dengan cerianya.

Semua orang tersentak karna Melody merebut Gama dan memeluknya dengan sangat erat.

"Gemes banget!!!"

Semua orang terkekeh melihat itu.

"Yaampun yaampun yaampun.. Ga nyangka kamu selucu ini. Ini siapa?" Tanya Melody mendongak melihat Jessika.

Keluarga Petualang 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang