TERAPI MENYENDIRI

350 28 2
                                    

Adakalanya, menyendiri adalah proses menyembuhkan diri. Tapi tak banyak orang yang mengerti hal ini. Bahwa keinginan untuk menyendiri, beberapa hari atau lebih, sangat begitu berarti bagian sebagian besar orang yang tengah terjebak dalam krisis eksistensial atau kebisingan dunia yang bagaikan menelan dirinya.

Kita semua tahu, hampir terlampau sering, kita merasa begitu asing di kerumunan manusia. Atau sangat tak nyaman berada di antara orang banyak dengan segala permasalahannya. Ingin sesekali menyingkir sejenak dan melepas semua beban orang lain dan diri sendiri.

Tidak hanya menikmati diri sendiri. Tapi juga tak lagi peduli dengan banyak orang di luar sana. Baik itu kekasih, teman, atau siapa pun. Hanya ingin sendirian dan melakukan apa pun yang disuka sendiri untuk sedikit pulih dari segala jenis keterikatan dan tekanan.

Proses menyendiri sangat penting untuk sebagian besar orang yang membenci manusia atau sangat tak nyaman dengan pergaulan sosialnya. Juga, bagi sebagian besar orang yang sedang menjadi orang yang selalu memerhatikan dan menemani. Adakalanya kita juga kelelahan. Kita juga berada dalam periode yang buruk. Atau saat kita tahu tak ada siapa pun yang bisa memecahkan masalah kita. Maka, keinginan untuk menyendiri dan menyelesaikan semuanya sendirian tanpa gangguan siapa pun adalah suatu hal yang harus dimengerti dan dipenuhi.

Bagi banyak soliter, mereka yang agak fobia sosial, sedikit traumatik, depresi, atau dalam masa tekanan sosial berat dari mulai di sekolah sampai lingkungan kerja. Menghargai proses menyendiri seseorang akan bisa bersifat luar biasa. Terlebih bagi orang terdekat dari mulai keluarga dan kekasih. Memahami keinginan seseorang yang dicintai untuk menyendiri, diam, menghilang sejenak dari dunia, tak diganggu selama beberapa hari, dan seterusnya. Adalah perhatian tingkat tinggi yang sangat dibutuhkan dan begitu penting bagi orang yang mengalaminya. Karena dia sendiri yang mengajukan diri untuk menyendiri dan mencoba melakukan apa yang bisa dilakukan tanpa harus menuntut keluarga dan pasangan, termasuk biaya yang sangat murah dan cara terbaik untuk tidak memulai konflik.

Tapi sedikit orang yang bisa mengerti keinginan seseorang untuk menyendiri dan menyembuhkan dirinya sendiri tanpa harus berujung konflik dan menuntut lebih. Ada banyak orang yang tak bisa menerima jika seseorang yang dicintainya meminta untuk tak diganggu selama dua hari sampai seminggu walau sudah diberi penjelasan apa pun. Yang paling sulit adalah mereka yang manja dan harus terus diperhatikan dan mereka yang berada dalam masa ketidakmampuan untuk mengerti diri sendiri dan orang lain. Juga bagi sebagian besar penderita gangguan kejiwaan berat dan pemilik gangguan jiwa yang egois dan rapuh. Ditinggal sangat sulit dan harus selalu ditemani. Jadi, untuk bisa lepas dari mereka sehari saja pastilah sangat sulit. Biasanya, kebanyakan penderita gangguan jiwa banyak sekali yang egois dan tak tahu malu. Jadi mendapati penderita gangguan jiwa yang mau mengerti dan memberi jeda untuk memulihkan diri sendiri tanpa diganggu adalah hal yang luar biasa.

Caregiver atau pendukung adakalanya juga harus memiliki jeda dan waktu untuk dirinya sendiri. Mengurus seseorang setiap hari itu sangat susah dan harus mengorbankan kesehariannya sendiri. Itulah sebabnya menyendiri sangatlah penting. Sama halnya dengan banyak orang lainnya yang bahkan tidak tengah menangani penderita gangguan jiwa. Menyendiri itu penting untuk memulihkan diri sendiri. Tanpa itu, kita juga akan ikut menjadi gila dan sakit. Akan jauh lebih sakit dari pada seseorang yang kita temani. Seseorang yang ditemani, yang tak memberikan waktu kita beristirahat sejenak dan bahkan menguras emosi dan waktu tidur kita.

Bagi mereka yang merasakan kehampaan tingkat tinggi dan kebosanan yang bagaikan tanpa ujung. Menyendiri menjadi begitu sangat penting dan bahkan keharusan. Menyendiri adalah proses menuju ke dalam. Merasakan diri sendiri dan arti untuk apa berada di dunia ini. Mencoba mencari segala cara untuk menekan semua hal itu tanpa harus melibatkan orang lain karena perasaan yang dalam kondisi tak bisa disentuh oleh siapa pun.

PSIKOLOGI & PSIKOTERAPI 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang