Di abad modern sekarang ini, hampir semua manusia mengidap gangguan jiwa. Dari yang ringan sampai yang paling berat.
Terutama gangguan kejiwaan ringan, banyak orang sudah mengalaminya tanpa harus pergi ke psikiater dan psikolog.
Dunia klinis yang membatasi tipe dari jenis gangguan kejiwaan harusnya mulai diubah dan lebih banyak memasukkan jenis gangguan jiwa ringan dengan membuat tabel dan daftar baru. Yang pastinya, jumlahnya akan begitu membludak.
Banyak orang sekarang sudah merasa dirinya layaknya mayat. Gelisah setiap hari. Tak tenang. Hidup tak pernah puas. Merasa hampa. Mengalami kekosongan besar. Sering menangis dan takut. Bahkan mengalami kebosanan terus-menerus.
Hal-hal semacam itu saja, sudah banyak mengganggu kehidupan seseorang dan membuat orang itu kesusahan dalam menjalani hidup. Maka, seharusnya, hal-hal semacam itu, jika terjadi berkepanjangan bisa dimasukkan dalam jenis gangguan jiwa ringan tanpa perlu merujuk panduan diaganosa klinis hari ini.
Sebagian besar orang malah bersedih hampir setiap hari. Yang lain cemburu buta sampai nyaris gila. Yang lainnya iri terus-menerus sampai kehidupannya tak tenang dan hancur. Orang lainnya lagi malah tak lagi bisa menangis dan sudah hancur hatinya walau hidupnya sekarang seolah tenang dan mengalami karir yang lancar. Tapi perasaanya akan cinta dan semacamnya sudah tak lagi ada.
Kelak, hal-hal semacam itu sudah cukup untuk dimasukkan dalam kategori gangguan jiwa ringan. Dan apa yang hari ini disebut sebagai gangguan jiwa ringan, akan berstatus menjadi gangguan jiwa berat.
KAMU SEDANG MEMBACA
PSIKOLOGI & PSIKOTERAPI 2
Non-Fictionpsikologi & psikoterapi buku kedua. karena buku pertama sudah penuh. maka perlu membuat buku selanjutnya. menceritakan psikologi dan psikoterapi dan apa yang harus dilakukan dalam keseharian yang penuh beban, dan apa yang memberati perasaan dan pik...