YUJUNE CRAB
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.Namanya Junedi Abdullah, tapi lebih dikenal dengan panggilan Yujune Crab. Panggilan itu melekat padanya bukan tanpa alasan.
"June starbucks kuy!" Lisa menggelendot manja di lengan kekar sang kekasih sambil memasang puppy eyesnya. June menoleh dan menggeleng,
"Ngopi di kedai mang Jinan aja. Sama-sama kopi kan? Lagi pula kita tuh harus menghargai produk lokal Lis." Lisa memberengut mendengarnya. Halah alasan!
"June! Kayanya sepatu itu bagus deh buat aku"
"Kalau kata lagunya Dea sepatu baru memang bagus tapi kalau gak punya juga gak apa-apa masih ada sepatu yang lama."
Itu loh lagu lebarannya si Dea. Bisa aja nyambung- nyambunginnya emang si Junedi. Lisa jadi pengen ngejambak.
"Juneee, mau naik itu!"
"Di pasar malam juga ada Lis. Harga terjangkau."
Begitulah kalau pacaran sama si June. Mesti kuat-kuat hati dan rajin-rajin istighfar. Sayangnya dia ke uang tuh melebihi sayangnya dia ke Lisa. Tak heran kenapa panggilan Yujune Crab melekat padanya. Sayangnya lagi, Lisa tuh sayang sama June ngelebihin sayangnya Spongebob ke krabby patty, gimana dong?
Abis itu Lisa misuh-misuh sama June. Dicuekin lah si June sampai seminggu.
Pacar medit: Baeb nonton kuy!
Nama kontaknya Lisa ubah, Lisa lagi ngambek.
Lisa mengerjap, membaca tuh pesan berulang kali. Kesambet apa si Junedi anaknya Pak Abdullah dan Bu Lestari ngajak dia nonton?
Lisa langsung bales mau tanpa berfikir lama. Di diamkan seminggu, sepertinya hati June sedikit tersentuh. Kalau dalam kartun spongebob, ada episode dimana tuan Crab ngerelain uangnya untuk ngebelanjain apa aja yang dimau anaknya saat ulang tahunnya. Makannya Lisa tuh mau bertahan, adakalanya orang-orang sekelas June dan tuan Crab tuh luluh dengan sendirinya.
Pemikiran Lisa tak bertahan lama, setelah melihat tiket film yang akan mereka tonton.
"JUNEDI! YAKALI KITA NONTON BOBOIBOY THE MOVIE!"
June cengengesan sambil garuk-garuk kepala, "Keponakan aku si Haruto gak jadi nonton gara-gara demam, lumayan Lis gratisan. Lagi pula dalam agama tuh gak boleh mubadzir, buang-buang rezeki, hehe."
Sekarang, ngejambak bukan cuma keinginan aja, tapi akan segera ia realisasikan langsung pada si Yujune Crab sialan ini.
Jadi jambak gak nih lis?
Jakarta, 29 maret 2020
Pukul 07:36
-Nurafyani-******
Request by MurniyatiMurniyati1
Tekan Bintang dan tinggalkan komentar
KAMU SEDANG MEMBACA
AL-KISAH
Teen FictionNote: Kumpulan one-shoot fanfiction Lalisa dengan para pria-nya mari berlayar!