Golmaal (1979)

30 1 0
                                    

Ramprasad Dashrathprasad Sharma atau kerap di sapa Ram (di perankan Amol Palekar), seorang pria cerdas namun pengangguran. Ia berusaha mencari pekerjaan, dan Dr. Kedar (di perankan David) yang tidak lain sahabatnya, memperkenalkannya dengan seorang pengusaha sukses bernama Bhavani Shankar (di perankan Utpal Dutt).

Ram akhirnya bekerja untuk Bhavani dan mereka menjadi akrab sebagai atasan dan bawahan. Bhavani adalah seorang pria kolot yang tidak menyukai modernisasi. Karena itu, Bhavani langsung menyukai Ram yang berpenampilan sederhana dan mempunyai kumis.

Suatu ketika, Ram meminta izin untuk cuti dengan alasan Ibunya meninggal dunia. Namun, Bhavani memergoki Ram ternyata sedang menonton pertandingan Hoki. Bhavani kecewa dengan kebohongan Ram dan meminta penjelasan. Namun, Ram mengaku bahwa yang di lihat Bhavani bukanlah dirinya, melainkan saudara kembarnya yang bernama Lucky. Bhavani pun mempercayainya.

Ram pun membuat duplikat dirinya sendiri dengan identitas baru sebagai Lucky dan mencukur kumisnya. Penampilannya pun terbilang trendy daripada penampilan Ram pada umumnya.

Urmila (di perankan Bindiya Goswami), putri Bhavani bertemu Ram sebagai Lucky, dan mereka pun saling menyukai satu sama lain. Ram menceritakan kebenaran tentang dirinya pada Urmila, lalu ia meminta Ram mengatakan kebenaran tersebut kepada Ayahnya namun keadaan selalu tidak berpihak pada Ram.

Hingga pada puncaknya, ketika Bhavani ingin menikahkan Urmila dengan Ram, banyak kejadian janggal yang membuat Bhavani merasa heran. Bhavani yang mengetahui Ram memakai kumis palsu, menyangka bahwa Ram telah di bunuh saudara kembarnya sendiri, Lucky. Bhavani berusaha menangkap Lucky yang dianggap melakukan siasat jahat. Namun, pada akhirnya kebenaran tentang diri Ram di ketahui Bhavani. Ia yang awalnya merasa sangat marah, akhirnya pasrah ketika semua orang mendukung Ram. Dan, merestui Urmila bersama Ram.



Soundrtack Lagu

1."Aanewala Pal Jane Wala Hai" - Kishore Kumar

2."Gol Maal Hai Bhai Sab Gol Maal Hai" - Sapan Chakraborty, R.D.Burman

3."Ek Din Sapne Me Dekha Sapna" - Kishore Kumar

4."Ek Baat Kahu Gar Maano Tum" - Lata Mangeshkar

Kumpulan Sinopsis Film Bollywood Vol. 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang