Keesokan Paginya...
Pajajaran kedatangan tamu baru.Prabu beserta keluarga istana yang lain menyambut kedatangannya.
Ia tidak lain adalah Istri pertama Prabu Siliwangi, yaitu Ambet Kasih.
Ambet Kasih beserta putranya baru pertama kali datang ke Pajajaran setelah lama tinggal dirumah ayahnya di wilayah pakuan Sunda.
Ambet Kasih disambut Prabu dengan penuh rasa cinta dan haru.
Prabu memeluk istri pertamanya lalu mencium keningnya."Bagaimana perjalananmu, Dinda?"
"Semuanya berjalan lancar Kanda"
"Syukurlah kalau begitu"
"Oh ya Kanda, Dinda ingin menunjukan sesuatu kepada Kanda"
Ambet Kasih menoleh kebelakang dan memanggil seseorang.
"Kemarilah, Nak"
Seorang anak laki laki yang usianya tidak jauh beda dengan Kian Santang dan mempunyai kanuragan yang cukup hebat maju kedepan.
Ia menatap orang orang yang baru ia temui pertama kali.Ambet Kasih memperkenalkannya pada seluruh keluarga istana.
"Kanda, ini Putra kita namanya Gagak Ngampar. Dinda sengaja tidak memberitahu kabar kehamilan Dinda agar saat ia sudah tumbuh remaja dia bisa mengenali Ayahandanya sendiri"
Gagak Ngampar bingung lalu bertanya.
"Ibunda, apakah Gusti Prabu Siliwangi adalah Ayahandaku?"
"Ya Putraku, dia adalah Ayahandamu. Peluklah dia. Kau baru pertama kali bertemu dengannya bukan?"
Gagak Ngampar menangis mendengar ucapan sang ibunda. Ia lalu maju perlahan dan memeluk Prabu dengan penuh haru.
Prabu yang baru pertama kali bertemu dengan putra sulungnya setelah sekian lama juga memeluk sang putra dengan penuh haru.
Prabu memegang kedua pipi Gagak Ngampar dan mengelusnya."Putraku Gagak Ngampar"
"Ayahanda Prabu" ucap Gagak Ngampar dengan gemetaran karena baru pertama kali bertemu dengan Ayahandanya setelah sekian lama.
Prabu memegang bahunya dan mengajaknya untuk berkenalan dengan keluarga istana yang lain.
Ambet Kasih yang melihat kedekatan antara putranya dan Ayahnya sangat bahagia.Prabu juga memanggil Ambet Kasih untuk berkenalan dengan keluarga istana yang lain.
Prabu memperkenalkan Subang Larang terlebih dahulu.
"Dinda Ambet Kasih, Putraku Gagak Ngampar perkenalkan dia adalah istri keduaku namanya Subang Larang dan ini adalah Walangsungsang dan ini adalah Rara Santang"
"Salam Ibunda Subang Larang" ucap Gagak Ngampar sambil memeluk Subang Larang.
Setelah memeluk Gagak Ngampar, Subang Larang ingin memperkenalkan Kian Santang kepada Gagak Ngampar tapi..."Putraku Gagak Ngampar perkenalkan ini adalah..."
Gagak Ngampar bingung apa yang dimaksud oleh Subang Larang.
"Siapa yang Ibunda maksud?"
Subang Larang bingung mencari cari keberadaan Kian Santang. Harusnya ia datang dalam penyambutan besar ini.
Karena Kian Santang tidak hadir, Subang Larang mengalihkan pembicaraan."Ibunda memiliki satu anak laki laki lagi dan dia tidak jauh beda dari usiamu sekarang"
"Lalu dimana dia sekarang?"
"Dia mungkin sedang sibuk karena tugasnya sebagai Putra Mahkota"
Gagak Ngampar mengangguk pelan.
Lalu setelah itu Prabu memperkenalkan istri ketiganya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kembalinya Raden Kian Santang ( Season 2) Chapter 1 | [ TAMAT ]✔
Historical FictionSetelah 5 tahun berlalu, Putra dan putri Prabu SIliwangi beranjak dewasa. Semakin banyak musuh yang menginginkan Pajajaran hancur menjadi debu... Kembalinya Raden Kian Santang bukan asal cerita kolosal karena Author juga menambahkan Bibit bibit per...