Prabu Siliwangi sudah sampai dimana obat itu berada....
"Silahkan Gusti Prabu ambilah obat itu"- ucap Naga Raksasa Siluman.
"Terima Kasih aku akan selalu mengingat jasamu karena telah menolongku, aku pamit untuk kembali ke Istana Pajajaran Sampurasun"- jawab Prabu Siliwangi
"Rampes"- jawab Naga Raksasa Siluman.
Setelah mendapatkan obat untuk Putra Kesayangannya Prabu Siliwangi pulang ke Istana Pajajaran....
Di Hutan....
Surawisesa terus berjalan untuk mencari guru yang bisa mengajari Ilmu Kanuragan hebat padanya....
"Siapa yang bisa menjadi guruku"- keluh Surawisesa.
Tiba" Dewi Samudera dan Mayang pengikut Dewi Samudera menghentikan langkah Surawisesa.
"Siapa kau berani sekali kau menghalangi langkahku"- teriak Surawisesa.
"Dasar anak sombong akan kuberi tahu kau siapa diriku"- jawab Dewi Samudera.
Dewi Samudera dan Surawisesa terlibat pertarungan yang hebat.Surawisesa mengeluarkan Jurus Brajamusti seketika Dewi Samudera mengingat kalau Jurus itu juga milik Prabu Siliwangi, tanpa pikir panjang Dewi Samudera membalas Jurus Brajamusti tadi dengan Jurus Air Sangga Langit sehingga Dewi Samudera lah yang memenangkan pertarungan itu....
"Siapa kau anak muda kenapa Jurus Brajamusti itu bisa kau kuasai"- tanya Dewi Samudera.
"Aku adalah Putra dari Prabu Siliwangi namaku Surawisesa dan Jurus Brajamusti itu aku pelajari sendiri tanpa bantuan Ayahandaku"- jawab Surawisesa.
"Kebetulan sekali aku bertemu dengan salah satu Putra Siliwangi"- jawab Dewi Samudera.
"Nyai mengenal Ayahandaku"- tanya Surawisesa.
"Ya...aku mengenal sangat baik Ayahanda mu. Dulu aku menemukan Ayahandamu di pinggir laut dalam keadaan terluka lalu aku membawanya kedalam Istana Bawah Laut ku untuk aku mengobati Ayahandamu dan entah mengapa aku mulai merasakan jatuh cinta kepada Ayahandamu lalu disaat Ayahandamu tersadar dengan berani aku ingin menikahinya tapi Ayahanda mu menolak maka dari itulah aku ingin membalaskan dendamku kepada Ayahandamu karena telah menolak cinta tulusku"- jawab Dewi Samudera.
"Aku pun membenci Ayahanda ku"- kesal Surawisesa.
"Kenapa kamu membenci Ayahandamu sendiri"- tanya Dewi Samudera.
"Ayahanda hanya menyanyangi anak anak dari Ibunda Subang Larang dibandingkan denganku maka dari itulah aku pergi dari Istana Pajajaran dan aku tidak akan kembali sampai aku membuktikan kepada Ayahandaku kalau aku layak menjadi Putra Mahkota aku ingin belajar Ilmu Kanuragan dan ingin berguru Nyai"- jawab Surawisesa.
"Baiklah Surawisesa aku akan mengangkatmu menjadi muridku tapi dengan satu syarat"- jawab Dewi Smaudera.
"Apa syaratnya Guru"- tanya Surawisesa.
"Setelah aku menurunkan seluruh ilmuku kepadamu kau harus bersumpah kalau kau akan membunuh Ayahandamu dengan tanganmu sendiri"- jawab Dewi Samudera.
"Baiklah sekarang aku bersumpah kalau aku akan membunuh Siliwangi dengan tanganku sendiri"- teriak Surawisesa.
V.O Dewi Samudera
"Satu anak Siliwangi berada ditanganku lihatlah nanti Siliwangi setelah aku menurunkan seluruh ilmuku pada Putramu maka dari situlah Putramu akan membunuhmu dengan tangannya sendiri hahaha...."Ikutlah denganku aku akan mengajarimu sebuah jurus dan memberimu senjata sakti"- ucap Dewi Samudera.
"Baik Nyai"- jawab Surawisesa.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kembalinya Raden Kian Santang ( Season 2) Chapter 1 | [ TAMAT ]✔
Historical FictionSetelah 5 tahun berlalu, Putra dan putri Prabu SIliwangi beranjak dewasa. Semakin banyak musuh yang menginginkan Pajajaran hancur menjadi debu... Kembalinya Raden Kian Santang bukan asal cerita kolosal karena Author juga menambahkan Bibit bibit per...