Episode 145

875 76 27
                                    

Prabu dibuat dilema akan suatu keputusan.
Ia harus memilih untuk menikahi Nyimas Dewi Purnama demi melindungi Kian Santang dan melukai perasaan Subang Larang atau memilih berperang dengan adik Prabu Mapanji yaitu, Sudaryana.

"Dinda, Kanda akan menikahi Nyimas Dewi Purnama demi melindungi Putra kita Kian Santang!"

"Kanda akan menikah kembali?"

"Ya Dinda, Kanda terpaksa melakukannya"

"Kanda sudah menyakiti perasaan Dinda dengan ingin menikahi seorang gadis muda yang usianya bahkan jauh lebih muda dibanding Kanda!"

"Kanda terpaksa Dinda, apapun yang terjadi Kanda tetap mencintaimu Dinda dan selamanya Cinta Kanda ini hanya untukmu seorang!"

"Kanda, berjanjilah kalau Kanda tidak akan pernah berubah setelah menikahi Nyimas Dewi Purnama!"

"Kanda berjanji Dinda"

Subang Larang memeluk Prabu dengan perasaan hancur karena ia harus merelakan Prabu menikah kembali.

Kabar pernikahan Prabu dan Nyimas Dewi Purnama sudah terdengar ke seluruh penjuru Istana hingga sudah terdengar sampai ke telinga Kian Santang.

"Itu tidak mungkin!"teriak Kian Santang.

Walangsungsang, Gagak Ngampar dan Rara Santang yang mendengar kabar itu dari salah satu pelayan ikut terkejut.

"Tidak mungkin Ayahanda melakukan itu!"

"Pasti Ayahanda mempunyai alasan dibalik ini semua Raka!"

Tanpa sepatah kata dan raut wajah marah, Kian Santang pergi keluar kamarnya.

"Rai!"

"Rai kau mau kemana!"

Saat Rara Santang hendak mengikuti Kian Santang, ia dihentikan oleh Walangsungsang.

"Biarkan Rai Kian Santang yang menanyakan ini semua kepada Ayahanda, Rai"

"Baik Raka"

Kian Santang menerobos penjaga yang berjaga di depan kamar Prabu, ia masuk dengan wajah penuh amarah.

"Ayahanda!"

Prabu dan Subang Larang menoleh ke belakang melihat ke arah belakang.

"Putraku Kian Santang?"

"Putraku, ada apa nak?"

Kian Santang mendekat ke arah Prabu.

"Apakah benar Ayahanda ingin menikahi Nyimas Dewi Purnama?"

"Ya Putraku tapi Ayahanda melakukannya demi..."

"Ayahanda, apakah Ayahanda tidak berfikir tentang masa depan Nyimas Dewi Purnama. Nyimas Dewi Purnama berhak menikahi pria yang ia cintai bukan pernikahan paksaan seperti ini!"

"Ayahanda mengerti Putraku tapi..."

"Ayahanda, aku tahu Ayahanda adalah seorang Raja dan seorang Raja bebas menikah berapapun yang ia mau tapi Ayahanda, Nyimas Dewi Purnama usianya lebih muda dibanding Ayahanda!"

"Ayahanda mengerti Putraku tapi ini semua demi kebaikan!"

"Kebaikan, untuk siapa Ayahanda?"

V.O Prabu Siliwangi
"Aku tidak bisa memberi tahu Putraku kalau aku sengaja akan menikahi Nyimas Dewi Purnama demi melindunginya dari Ancaman Prabu Sudaryana"

"Ini semua demi kebaikan Istana putraku, Ayahanda akan menikahi Nyimas Dewi Purnama untuk mempererat hubungan Kerajaan!"

Kian Santang pergi begitu saja tanpa pamit karena ia merasa kecewa dengan Ayahandanya.

Kembalinya Raden Kian Santang ( Season 2) Chapter 1 | [ TAMAT ]✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang